BACATODAY.COM – IPDA Gema Indra pimpin anggota Satlantas Polres Batu Polda Jatim gelar pemetaan (mapping) dan pemasangan spanduk di berbagai titik rawan laka lantas dan bencana, dalam rangka upaya menjaga keselamatan masyarakat.
Giat ini mengandung maksud untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan resiko-resiko di lokasi tertentu, serta sebagai upaya preventif dalam meminimalkan korban kecelakaan dan bencana.
Pemetaan dilakukan secara teliti dengan tujuan utama mengidentifikasi area-area yang memiliki resiko tinggi terjadi kecelakaan atau bencana. Dengan pemetaan ini, pihak berwenang bisa menaruh perhatian khusus pada titik-titik tersebut, sehingga pengawasan dan penanganan yang seksama di lokasi-lokasi rawan bisa lebih optimal.
Dalam kesempatannya, Kasat Lantas Polres Batu, AKP Diamond menyampaikan bahwa, pemasangan spanduk ini dilakukan dibeberapa lokasi rawan laka lantas dan rawan bencana alam, seperti di Areng-areng, Jalan Ir. Soekarno, Junrejo dan sekitaran Jembatan Kali Lanang. Kegiatan ini diharap bisa menjadi peringatan dan panduan bagi para pengendara serta masyarakat umum.
“Spanduk ini menjadi pengingat dan peringatan visual yang bisa membantu masyarakat lebih waspada. Dengan begitu, mereka diharapkan bisa mengambil tindakan pencegahan yang tepat saat melewati daerah-daerah rawan,” tutur AKP Diamond, Rabu (6/11/2024).
Tak hanya itu, tujuan besar dari kegiatan ini adalah menyelamatkan nyawa. Melalui informasi yang jelas dan peringatan dini, masyarakat diharapkan bisa mengurangi resiko kecelakaan, sehingga jumlah korban bisa ditekan.
Dengan adanya pemetaan yang akurat, tim penanggulangan bencana akan lebih siap jika harus merespon bencana alam yang mungkin terjadi di titik-titik yang telah diidentifikasi.
“Pemasangan spanduk ini bukan hanya sekadar pengingat, tapi juga bagian dari upaya kami untuk menyebarkan informasi seluas-luasnya kepada masyarakat. Kami ingin semua orang lebih sadar, tertib dalam berlalu lintas, waspada, dan siap menghadapi risiko di jalan atau saat berada di lokasi yang rentan terhadap bencana,” ujarnya.
Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan dampak positif dan mengurangi angka kecelakaan serta korban bencana di wilayah Batu dan sekitarnya. Masyarakat juga diimbau untuk selalu memperhatikan tanda-tanda peringatan yang ada dan menjaga kewaspadaan saat berada di area rawan.
Dengan demikian, pemetaan dan pemasangan spanduk ini adalah bagian dari komitmen Polres Batu dalam melindungi dan memberikan pelayanan terbaik bagi keselamatan masyarakat.
“Mari tertib berlalu lintas, keluarga menanti dirumah, dan ingat keselamatan bersama adalah yang utama,” tutup AKP Diamond. (Dod)