BACATODAY.COM – Lantunan suara Raisa saat tampil di Love Music Festival 2023 Graha Cakrawala UM Kota Malang, berhasil membuat para muda mudi bernyanyi bersama.
Visual yang bergabung dengan musik Raisa begitu pas dan menggelegar, ratusan flash light penonton menghiasi bak seperti cahaya bintang.
Salah seorang penonton asal Singosari yang tak ingin disebut namanya, datang bersama ketiga temannya untuk melihat Raisa dan juga Kahitna.
“Senang banget mas, bisa seru-seruan bareng temen, udah lama engga nonton konser” ucap perempuan itu kepada Bacatoday.
Raisa yang saat itu mengenakan pakaian serba hitam begitu menawan di atas panggung, dengan semangat dan riangnya ia berteriak kepada penonton.
“Apa! Semangat semuanyaaa! Kalau kalian berteriak saya juga harus berteriak,” ucapnya di atas panggung.
Setelah itu, ia membawakan sebuah lagu masterpiece yang berjudul “Biar Menjadi Kenangan”. Yang merupakan single milik penyanyi Reza Artamevia.
Selanjutnya, saat Raisa membawakan lagu “Serba Salah”, di sini semua penonton tak ada lelahnya, suaranya terus meriah.
Suara Raisa yang begitu membius dan bahkan membuat penonton merinding saat ia membawakan lagu “Bahasa Kalbu”.
“Jujurly pertama kalinya aku menyanyikan lagu ini pas masih umur 11 12 tahun pas aku masih SD, ini lagu cinta terbaik yang pernah ditulis, ini lagu buat temen-temen yang sekarang masih menjalin hubungan dan buat temen-temen yang lagi persiapan untuk pernikahan,” tuturnya kepada penonton.
Ada salah seorang penonton menceletuk kepada Bacatoday. “Sampe merinding aku mas,”. (why/red)