BACATODAY.COM – Berbagai kebaikan demi kemaslahatan masyarakat bisa dilakukan dalam bentuk apapun.
Kepedulian menjadi cikal bakal dari adanya rasa saling berbagi untuk membantu sesama.
Kalimat itu yang mungkin tersirat dalam kegiatan Indonesia Gembira yang digelar oleh Rans Entertainment bersama Telkomsel di Lapangan Rampal Malang pada Sabtu (22/2/2025).
Sudah dua hari ini kegiatan ini berlangsung.
Kemeriahan cukup terasa sejak hari pertama digelar pada 21 Februari 2025 dan berakhir pada 23 Februari 2025.
Acara ini merupakan kegiatan hiburan, mulai dari acar musik, festival kuliner, hingga ajang bertemunya berbagai macam komunitas di Kota Malang.
Berbagai band dan penyanyi seperti Happy Asmara, Masdddho, Coldiac, Fakedopp, hingga
Sweet Orpheous hadir dalam kegiatan ini.
Indonesia Gembira merupakan sebuah gerakan sosial dari Telkomsel yang menegaskan
komitmen perusahaan terhadap isu keberlanjutan (sustainability).
Melalui inisiatif ini, Telkomsel mengajak pelanggan bersama membantu masyarakat Indonesia untuk lebih berdaya dengan fokus kepada program edukasi dan pembangunan ekonomi yang menjangkau masyarakat luas.
Gerakan ini sejalan dengan misi Asta Cita Pemerintah Republik Indonesia serta visi Indonesia Emas 2045.
Sebagai bagian dari implementasi nyata inisiatif ini, Telkomsel mengajak masyarakat Malang untuk turut berkontribusi melalui pembelian berbagai produk Telkomsel.
Setiap transaksi yang dilakukan tidak hanya memberikan manfaat bagi pelanggan, tetapi juga berperan dalam mendukung penyediaan fasilitas air bersih bagi masyarakat.
Dana yang terkumpul dari program ini akan digunakan untuk membangun tandon air di Desa Gunungronggo, Kecamatan Tajinan, serta membantu distribusi air bersih ke rumah-rumah warga di Dusun Toyomerto, Desa Pesanggarahan, Kecamatan Batu.
Melalui langkah ini, Telkomsel berupaya memberikan dampak positif yang nyata bagi kesejahteraan masyarakat setempat.
“Aksi ini bukan hanya dilakukan antara Rans Entertainment dan Telkomsel saja, namun juga digerakkan oleh masyarakat untuk masyarakat,” kata Founder Rans Entertainment, Raffi Ahmad.
Acara ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap lingkungan sosial masyarakat.
Termasuk dalam menangkap setiap masalah yang kerap terjadi di sekitar kita.
VP Brand & Marketing Communications Telkomsel, Abdullah Fahmi pun percaya, bahwa keberlanjutan harus diwujudkan dengan aksi nyata yang memberikan manfaat bagi
masyarakat.
“Melalui gerakan sosial Indonesia Gembira, kami memulai aksi nyata ini dengan mengajak pelanggan untuk bersama-sama menciptakan dampak positif dengan berkontribusi dalam penyediaan air bersih, yang merupakan kebutuhan mendasar bagi kehidupan,” ujarnya.
Indonesia Gembira lahir dari inisiatif Jumat Berkah yang dilakukan oleh Ajja.
Hingga akhirnya membuat RANS Entertainment dan
Telkomsel melakukan kolaborasi bersama.
Saat itu, Ajja memiliki inisiatif untuk berbagi makanan kepada masyarakat sekitar dan panti asuhan.
Dalam salah satu aksinya, Ajja memasang router WiFi IndiHome untuk membantu akses internet bagi mereka yang membutuhkan.
Aksi ini pun viral dan mendapat perhatian luas, termasuk dari Telkomsel.
Tertarik dengan semangat berbagi ini, Telkomsel mengajak Ajja dan Nagita Slavina untuk bertemu, mengapresiasi tindakannya melalui video reels yang kemudian direspons oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Interaksi ini pun berkembang menjadi gagasan untuk berbagi kebahagiaan lebih luas, hingga akhirnya melahirkan Indonesia Gembira.
Pewarta/Editor: Garda Rive